Manfaat Korma Untuk Kesehatan
Friday, February 15, 2019
Buah korma dihasilkan oleh tumbuhan dari
keluarga palma (arecaceae) yang punya nama latin phoenix dactylifera. Tumbuhan
ini hanya dapat hidup di negeri-negeri yang beriklim panas dan kering, seperti
negeri-negeri arab dan mesir.
Khasiat Korma
Korma adalah bahan makanan yang tepat
sebagai pembuka shaum, karena mudah dicerna sehingga cepat memulihkan tenaga
orang yang menjalani shaum kira-kira 12 jam. Karena kandungan gulanya jenis
fruktosa tinggi, korma juga meningkatkan vitalitas sperma. Sudah sejak dahulu
kala, korma dikaitkan dengan peningkatan kesuburan pria dan wanita. Fruktosa
yang dikandung korma mempunyai kelebihan terhadap glukosa, karena bisa memasuki
sel jaringan tubuh tanpa bantuan hormon insulin, karenanya merupakan
satu-satunya zat gula yang siap pakai untuk kebutuhan tenaga yang cepat bagi
jaringan tubuh pada umumnya. Cairan sperma pria yang keluar pada waktu
ejakulasi ketika mencapai orgasme, mengandung jutaan sperma-tozoa (sperma) yang
didukung oleh cairan pendukung (terutama terdiri dari fruktosa dan sisanya
adalah zat-zat lainnya asam amino, prostaglandin, vitamin c, seng).
Volume rata-rata semen pria untuk
ejakulasi adalah 2,5-3,5 ml dengan kandungan sperma kira-kira 100 juta per ml,
dan kandungan fruktosanya 1,5-6,5 mg per ml. Bukti-bukti ilmiah menunjukkan,
bahwa ketika seseorang wanita mengalami orgasme, maka cairan ejakulasi dan
urinnya mengandung fruktosa. Ternukti, fruktosa erat kaitannya dengan vitalitas
sperma, sewaktu berada pada tubuh wanita dalam perjalanannya menuju ovum (sel
telur) yang akan dibuahinya. Sperma harus mampu bertahan dan berada dalam
keadaan fit pada tubuh wanita, minimal 2x24 jam agar dapat kesempatan maksimal
untuk bertemu dan membuahi ovum. Dalam perjalannya tadi, sperma harus mampu
berjuang menembus rintangan alami yang terdapat pada serviks, selain itu, harus
bersaing juga sesamanya (karena hanya ada satu sperma bisa membuahi ovum), dan
harus juga mampu menembus lapisan proteksi ovum. Untuk tujuan ini semua,
fruktosa merupakan sumber energi utama bagi sperma.
Disamping itu, fruktosa juga penting untuk
kesehatan dan keutuhan reproduksi wanita. Fruktosa adalah salah satu zat yang
terpenting yang diperlukan untuk dapat menjaga integritas dan melindungi
jaringan lapis dalam vagina terhadap kerusakan akibat trauma fisik saat terjadi
hubungan intim. Mengingat hal diatas, bisa dimengerti bahwa korma dapat
memberikan suplai fruktosa yang sangat diperlukan bagi pria dan wanita. Sumber : buku sehat dengan tanaman obat
indonesia, oleh Drs. Koes Irianto)
Demikian manfaat kesehatan dari KORMA.
Salam sehat, semoga bermanfaat. (Nv ; sehat-kaliber)